Pengumuman Hasil PPDB Jakarta 2023 Jalur Afirmasi untuk SD, SMP, SMA, dan SMK Segera Diungkap Hari Ini
HarianLampung.co.id – Pada tanggal 21 Juni 2023, pengumuman resmi hasil Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jakarta 2023 jalur afirmasi untuk jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK akan diumumkan secara serentak pada pukul 17.00 WIB.
Calon peserta didik baru (CPDB) yang mendaftar pada PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi dapat mengecek daftar penerimanya di laman ppdb.jakarta.go.id.
PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi diperuntukkan bagi CPDB yang menerima program bantuan sosial (bansos) baik dari Pemerintah Pusat maupun Pemerintah Daerah.
CPDB yang lolos PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi merupakan siswa yang terdaftar sebagai penerima Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus, memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), atau siswa yang berasal dari keluarga kurang mampu yang dapat dibuktikan dengan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM).
Jika dinyatakan lolos sebagai CPBD pada PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi, siswa wajib melakukan lapor diri atau daftar ulang secara online dilanjutkan ke sekolah pilihan.
Jadwal lapor diri untuk CPDB yang lolos PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi adalah pada tanggal 22-23 Juni 2023.
Jangan lupa bahwa jika tidak melakukan lapor diri, CPDB akan dianggap mengundurkan diri dan tidak bisa melanjutkan pendidikan di sekolah pilihan, serta kuotanya akan dialihkan ke jalur pendaftaran lainnya.
Bagi kamu yang ingin mengetahui daftar nama calon peserta didik baru yang lolos ke sekolah pilihan pada PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi, berikut adalah cara untuk melakukannya:
1. Akses laman ppdb.jakarta.go.id
2. Pilih jenjang dan jalur yang sesuai
3. Klik menu seleksi dilanjutkan melihat sekolah pilihan
Jika kamu dinyatakan lolos, wajib melakukan lapor diri dengan cara sebagai berikut:
1. Akses laman https://ppdb.jakarta.go.id, sesuai jadwal yang telah ditentukan.
2. Login dengan memasukkan Nomor Peserta dan Password.
3. Klik tombol Lapor Diri.
4. Cetak tanda bukti lapor diri sebagai konfirmasi.
Itulah cara cek daftar penerima PPDB Jakarta 2023 jalur afirmasi jenjang SD, SMP, SMA, dan SMK yang diumumkan pada tanggal 21 Juni 2023.
Jangan lupa untuk memperhatikan jadwal lapor diri dan selamat bergabung dengan sekolah pilihanmu!