Kategori Penerima Bansos PKH dan Jumlah Bantuan
Besaran dana PKH disesuaikan dengan kategori penerima, meliputi:
- Balita (0-6 tahun): Rp750.000 per tahap (Rp3.000.000 per tahun)
- Ibu Hamil dan Menyusui: Rp750.000 per tahap (Rp3.000.000 per tahun)
- Siswa SD: Rp225.000 per tahap (Rp900.000 per tahun)
- Siswa SMP: Rp375.000 per tahap (Rp1.500.000 per tahun)
- Siswa SMA: Rp500.000 per tahap (Rp2.000.000 per tahun)
- Lansia usia 70 tahun ke atas: Rp600.000 per tahap (Rp2.400.000 per tahun)
- Penyandang Disabilitas Berat: Rp600.000 per tahap (Rp2.400.000 per tahun)
Pada Oktober 2024, pencairan bansos PKH sudah memasuki tahap keempat. KPM yang memenuhi syarat dapat segera mencairkan dana ini sebelum akhir tahun.
Baca Juga : Video Viral TikToker Minahil Malik Tersebar, Cek Fakta dan Klarifikasi Kebenarannya
Cara Cek Status Penerima Bansos PKH 2024
Ingin tahu apakah Anda termasuk penerima bantuan PKH? Berikut langkah-langkah mudahnya:
- Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id.
- Masukkan nama lengkap sesuai KTP dan alamat domisili.
- Klik tombol “Cari Data”.
- Jika Anda terdaftar, informasi pencairan dana akan langsung ditampilkan.
Syarat Penerima Bansos PKH
Agar memenuhi kriteria sebagai penerima PKH, pastikan Anda memenuhi persyaratan berikut:
Baca Juga : Cara Mudah Cek Nilai SKD CPNS 2024 – Pantau Hasil Tes dengan Praktis!
- Memiliki e-KTP yang masih berlaku.
- Terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.
- Bukan anggota TNI, Polri, ASN, atau pegawai BUMN/BUMD.
- Tidak sedang menerima bantuan sosial lain, seperti BLT UMKM atau Kartu Prakerja.