Ayat ini memperingatkan agar umat Islam tidak terjerumus dalam buruk sangka, gosip, atau mencari kesalahan orang lain, apalagi menyebarkannya.
Melihat atau menyebarkan konten yang mengungkap aib orang lain berarti kita ikut berkontribusi dalam menyebarkan keburukan.
Pentingnya Menjaga Kehormatan Sesama
Rasulullah SAW bersabda dalam sebuah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim:
“Barangsiapa menutup aib seorang muslim, maka Allah akan menutup aibnya di dunia dan di akhirat.”
Hadits ini menunjukkan betapa pentingnya menjaga rahasia dan kehormatan orang lain. Sebagai manusia, kita semua memiliki kekurangan yang tidak ingin diketahui orang lain.
Allah SWT menjanjikan kebaikan dan perlindungan bagi mereka yang menjaga kehormatan sesamanya.
Menjaga Pandangan untuk Kebersihan Hati
Dalam situasi yang melibatkan konten yang memuat privasi orang lain, Islam mengajarkan pentingnya menjaga pandangan. Allah berfirman dalam Surah An-Nur ayat 30:
“Katakanlah kepada orang laki-laki yang beriman: ‘Hendaklah mereka menahan pandangannya, dan memelihara kemaluannya; yang demikian itu adalah lebih suci bagi mereka. Sesungguhnya Allah Maha Mengetahui apa yang mereka perbuat.'”