HarianLampung.co.id – Taman Wisata Lembah Hijau memberikan promo spesial selama bulan Ramadhan 1-30 Maret 2025! Harga tiket masuk lebih terjangkau, mulai dari Rp10.000 untuk hanya taman wisata, Rp20.000 untuk taman wisata dan water boom, Rp35.000 untuk taman wisata dan taman satwa, dan Rp40.000 untuk taman wisata, taman satwa, dan water boom.
Manajer Pemasaran, Yudi Indra Irawan, mengatakan bahwa harga tersebut jauh lebih murah dari biasanya. “Jangan lewatkan kesempatan untuk mengajak keluarga menikmati waktu bersama di Taman Wisata Lembah Hijau sambil menunggu waktu berbuka puasa,” ujarnya.
Taman Wisata Lembah Hijau buka setiap Senin-Jumat pukul 08.00-16.00 WIB, dan Sabtu-Minggu pukul 08.00-17.00 WIB. Jadi, jangan ragu untuk merencanakan kunjungan seru ke taman wisata ini selama bulan Ramadhan!