Media Inspirasi Masa Kini

Prediksi Stuttgart vs Bayer Leverkusen, Jadwal BundesLiga 17 Maret 2025

Prediksi Stuttgart vs Bayer Leverkusen, Jadwal BundesLiga 17 Maret 2025
Stuttgart vs Bayer Leverkusen

Harian Lampung Co Id – Simak informasi mengenai Prediksi vs , Jadwal 17 Maret 2025 Live TV.

musim 2024/2025 memasuki pekan ke-26 dengan salah satu laga menarik yang mempertemukan Stuttgart dan di MHPArena.

Pertandingan ini akan berlangsung pada Senin, 17 Maret 2025, pukul 01.30 WIB, di mana Leverkusen bertekad bangkit dari keterpurukan usai didepak Bayern Munchen dari Liga Champions.

Leverkusen dalam Momen Sulit, Stuttgart Tak Konsisten

Leverkusen datang ke laga ini dengan beban berat. Tim asuhan Xabi Alonso baru saja tersingkir dari Liga Champions setelah dua kali kalah dari Bayern Munchen—0-3 di leg pertama dan 0-2 di leg kedua.

Agregat lima gol tanpa balas tentu menjadi pukulan telak bagi mereka.

Baca Juga : Jadwal Bola Malam Ini 15 16 17 Maret 2025

Baca Juga : Jadwal BundesLiga Malam Ini

Kini, fokus Leverkusen sepenuhnya kembali ke . Hingga pekan ke-25, mereka berada di posisi kedua dengan 53 poin, tertinggal delapan poin dari Bayern yang masih kokoh di puncak klasemen.

Namun, situasi makin sulit setelah pekan lalu mereka dipermalukan Werder Bremen di BayArena dengan skor 1-2. Itu menjadi kekalahan kedua mereka musim ini di liga.

Di sisi lain, Stuttgart juga tengah berada dalam tren negatif. Tim besutan Sebastian Hoeness gagal meraih kemenangan dalam empat pertandingan terakhir.

Mereka kalah 1-2 dari Wolfsburg, bermain imbang 1-1 dengan Hoffenheim, takluk 1-3 dari Bayern Munchen, dan kembali ditahan Holstein Kiel 2-2.

Dua dari kekalahan itu terjadi di kandang, yang membuat mereka perlu waspada menghadapi Leverkusen.

Rekor Tandang Kuat Leverkusen, Stuttgart Wajib Waspada

Salah satu fakta menarik adalah Leverkusen masih tak terkalahkan dalam laga tandang musim ini. Dari 12 pertandingan di luar kandang, mereka mencatat tujuh kemenangan dan lima hasil imbang.

Bahkan dalam dua laga tandang terakhir, mereka tampil dominan dengan kemenangan 2-0 atas Holstein Kiel dan 4-1 atas Eintracht Frankfurt.

Pada pertemuan pertama musim ini di BayArena, Stuttgart mampu menahan Leverkusen tanpa gol.

Namun, sejarah mencatat bahwa Leverkusen tidak pernah kalah dalam 14 pertemuan terakhir melawan Stuttgart di semua kompetisi.

Dengan rekor tersebut, mampukah Stuttgart mengakhiri dominasi Die Werkself kali ini?

Prediksi Susunan Pemain Stuttgart vs

Stuttgart (4-2-3-1):

Kiper: Nubel

Bek: Mittelstadt, Chabot, Jeltsch, Vagnoman

Gelandang: Stiller, Karazor

Penyerang: Leweling, Millot, Larsen

Striker: Demirovic

Pelatih: Sebastian Hoeness

Info skuad:
Leonidas Stergiou (sanksi), Dan-Axel Zagadou (cedera), Luca Raimund (cedera), Nikolas Nartey (cedera), El Bilal Toure (meragukan), Luca Jaquez (meragukan), Ameen Al Dakhil (meragukan).

(3-4-3):

Kiper: Hradecky

Bek: Hincapie, Tapsoba, Tah

Gelandang: Grimaldo, Xhaka, Andrich, Frimpong

Penyerang: Adli, Schick, Buendia

Pelatih: Xabi Alonso

Info skuad:
Jeanuel Belocian (cedera), Martin Terrier (cedera), Florian Wirtz (cedera), Mario Hermoso (meragukan).

Stuttgart vs Bayer Leverkusen

Leverkusen akan berusaha keras untuk bangkit dari kekalahan di Eropa dan Bundesliga pekan lalu.

Motivasi mereka tinggi untuk mengamankan tiga poin agar tetap menempel Bayern di klasemen.

Stuttgart, meski tampil tidak konsisten, tetap bisa menjadi ancaman terutama jika mereka memanfaatkan dukungan suporter di MHPArena.

Dengan keunggulan kualitas skuad dan rekor tandang yang solid, Leverkusen masih lebih diunggulkan dalam pertandingan ini.

Stuttgart mungkin bisa memberikan perlawanan sengit, tetapi Leverkusen diprediksi akan pulang dengan kemenangan tipis.

Prediksi skor: Stuttgart 1-2 Bayer Leverkusen.

Temukan Artikel Viral kami di Google News